LDII Bali Gaungkan Semangat Persatuan dan Sukseskan Pilkada Damai dalam Muswil IX
LDII Bali Gaungkan Semangat Persatuan dan Sukseskan Pilkada Damai dalam Muswil IX—Musyawarah Wilayah (Muswil) IX Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Bali 2024 dihadiri oleh ratusan anggota dan pengurus pada Rabu (23/10) di Ruang Kertha Gosana, Puspem Badung. Tema yang diusung dalam acara ini adalah “LDII Untuk Bangsa, Membentuk Generasi Berkarakter Luhur Menyongsong Indonesia Emas.”
Ketua DPW LDII Bali, Drs. H. Olih Solihat Karso, M.Sn., dalam sambutannya mengatakan, “Selama ini LDII Provinsi Bali telah banyak memberikan kontribusi untuk bangsa dan negara. Di Bali sendiri juga telah banyak aksi sosial yang dilakukan. Saat ini LDII sudah memiliki peralatan untuk bisa melihat hilal. Dari mulai hari raya Idul Fitri kemarin sampai berikutnya, kami akan membantu Bimas Islam untuk berkontribusi melihat tanda-tanda hilal untuk bulan puasa awal dan Idul Fitri.”
Sementara itu, Ketua DPP LDII, Ir. KH Chriswanto Santoso, M.Sc., berharap agar Muswil ini berlangsung dengan lancar dan transparan.
“Sebetulnya musyawarah wilayah itu suatu agenda biasa. Tetapi jika Bali membuat Muswil tepat waktu, ini menunjukkan bahwa organisasi ini organisasi yang sehat. Karena jika tidak ada dievaluasi lima tahunan begini, ketua atau pengurus bisa seenaknya, makanya perlu dievaluasi,” ujarnya.
Terkait dengan Pilkada serentak, Chriswanto mengajak seluruh kader LDII untuk menjaga keamanan dan ketertiban.
“Mungkin hanya sekadar rutinitas, nanti LDII perlu mengantisipasi potensi kerawanan. Tolong jaga kondusifitas dan perdamaian di lingkungan. Apabila ada potensi kerawanan, laporkan ke aparat, jangan sampai pesta nasional ini juga menjadi masalah,” ungkapnya.
Ia juga menegaskan posisi LDII yang tetap netral dalam Pilkada.
“LDII sebagai lembaga atau ormas tidak menyatakan dukungan terhadap calon tertentu. Tetapi anggota LDII wajib bisa menggunakan hak politiknya sesuai hati nurani. Saya sudah instruksikan kepada DPW se-Indonesia untuk menjaga kondusifitas lingkungan. Itu saya minta, agar menjaga kondusifitas Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Apalagi Bali dikenal dunia. Bali luar biasa. Maka karena Bali PAD terbesar dari pariwisata, kita perlu jaga kondusifitasnya,” tambahnya.
Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Bali, Drs. I Gusti Ngurah Wiryanta, M.Si., yang hadir mewakili Pj Gubernur Bali, memberikan apresiasi kepada LDII Bali.
“Kami memberikan apresiasi atas keterlibatan LDII di Bali dalam menyuarakan toleransi beragama. Kita meyakini sekali teman-teman di LDII berpegang pada semangat persatuan Indonesia. Harapan kita tentu melalui musyawarah ini bisa memberikan spirit supaya Pemilukada bisa berjalan damai,” katanya.
Di tempat yang sama, Penglingsir Puri Gerenceng Denpasar, AA Ngurah Agung, juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas peran LDII dalam menjaga toleransi.
“Kami setiap kegiatan LDII selalu hadir. Kami salut konsep LDII di Bali selalu menjaga kerukunan umat beragama. Karena di Bali kita hidup heterogen,” ungkapnya.
Acara Muswil IX ini juga dihadiri perwakilan dari sejumlah instansi lain seperti Pemkab Badung, Polda Bali, Kejaksaan, dan perwakilan lintas agama lainnya.