Kabar Baik:

LDII Kecamatan Jatipurno Gelar Pekan Olahraga Generus, Semarak Peringatan HAORNAS 2024

LDII Kecamatan Jatipurno Gelar Pekan Olahraga Generus, Semarak Peringatan HAORNAS 2024

LDII Kecamatan Jatipurno Gelar Pekan Olahraga Generus, Semarak Peringatan HAORNAS 2024—Dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) 2024, LDII Kecamatan Jatipurno Wilayah Timur sukses menggelar Pekan Olahraga Generus.

Acara yang menurut rencananya akan berlangsung selama dua kali ini bertujuan untuk mengembangkan bakat generasi muda serta menumbuhkan semangat berolahraga di kalangan peserta.

Kegiatan berlangsung pada Minggu, 8 September 2024, dengan pertandingan cabang atletik yang berlangsung meriah. Para peserta yang terdiri dari siswa SD dan SMP berkompetisi dalam beberapa nomor lomba, termasuk lari halang rintang 80 meter, lari 100 meter, lari 800 meter, dan lari estafet 4×100 meter.

Sebanyak 41 kontingen ikut serta dalam ajang ini, memperlihatkan antusiasme tinggi dari generasi muda. Ketua Pelaksana, Bibit Prasetyo, menekankan bahwa acara ini bertujuan untuk memberikan ruang bagi pengembangan bakat olahraga generasi muda sekaligus menanamkan kecintaan terhadap olahraga.

“Kami berharap, melalui kegiatan ini, anak-anak dapat lebih termotivasi untuk mengembangkan potensi mereka di bidang olahraga,” ujarnya.

Tidak hanya panitia dan peserta yang antusias, Pembina LDII, H. Karno, M.Pd, juga memberikan apresiasi tinggi terhadap acara ini. Menurutnya, Pekan Olahraga Generus sangat penting untuk mendukung perkembangan fisik dan mental anak-anak.

“Kegiatan seperti ini harus terus berlangsung secara berkelanjutan agar anak-anak kita bisa tumbuh dengan fisik yang kuat dan mental yang sehat,” katanya.

LDII Kecamatan Jatipurno Gelar Pekan Olahraga Generus, Semarak Peringatan HAORNAS 2024

Rencananya, pada hari kedua, Minggu 22 September akan ada pertandingan yang menjadi sorotan utama, yaitu bulutangkis. Panitia berharap kegiatan ini dapat semakin memeriahkan peringatan HAORNAS di wilayah tersebut.

Berikut adalah hasil sementara dari pertandingan yang telah diselenggarakan, yaitu cabang atletik:

BACA JUGA:  Senkom Mitra Polri Adakan Team Building untuk Pengurus Pusat

Kategori SD (Lomba Lari):
– 100 meter: Kontingen Kuryo Barat
– Halang Rintang: Kontingen Mener
– Estafet: Kontingen Kuryo Timur 1

Kategori SMP:
– 800 meter: Kontingen Pagah Barat Balepanjang
– Halang Rintang: Kontingen Punthuk Balepanjang
– Estafet: Kontingen Mener

Ketua Bidang Olahraga dan Seni, Purnomo, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung acara ini, mulai dari panitia hingga sponsor.

“Kami sangat berterima kasih atas kerja keras semua pihak yang terlibat. Semoga tahun-tahun mendatang, Pekan Olahraga Generus ini bisa terus berkembang dengan menambah cabang olahraga yang dipertandingkan,” ucapnya.

Semangat persatuan dan olahraga yang tercipta selama Pekan Olahraga Generus LDII Jatipurno ini semua pihak berharapdapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berprestasi, baik di bidang olahraga maupun bidang lainnya.

admin

LDII SOREANG menyajikan informasi dan berita terkini yang berkolaborasi dengan FORSGI, SENKOM, Persinas ASAD, dan LDII seluruh Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

👍💯✨ Jangan Lewatkan

LDII Situbondo Tingkatkan Ketahanan Pangan dengan Pemanfaatan Lahan Kering Menjadi Produktif

LDII Situbondo Tingkatkan Ketahanan Pangan dengan Pemanfaatan Lahan Kering Menjadi Produktif

LDII Kabupaten Situbondo memberdayakan pemuda melalui program ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan kering menjadi subur dan produktif. Program ini bertujuan memperkuat ekonomi keluarga dan mengembangkan wisata buah di Kota Santri.

Selengkapnya
Metode BCM PC LDII Senen dan TPQ Al-Firdaus

Metode BCM PC LDII Senen dan TPQ Al-Firdaus: Belajar Seru untuk Anak Usia PAUD hingga SD

PC LDII Senen berkolaborasi dengan TPQ Al-Firdaus mengadakan pembelajaran di luar kelas dengan metode Bermain, Cerita, dan Menyanyi (BCM) di Taman Lapangan Banteng. Metode ini memberikan pendekatan Happy Learning bagi anak-anak PAUD hingga SD.

Selengkapnya
Munaqosyah Generasi Penerus LDII Kapanewon Mlati: Membangun Generasi Muda yang Beriman dan Berilmu

Munaqosyah Generasi Penerus LDII Kapanewon Mlati: Membangun Generasi Muda yang Beriman dan Berilmu

PC LDII Kapanewon Mlati menyelenggarakan Munaqosyah Generasi Penerus untuk menumbuhkan kecintaan anak muda terhadap Al-Quran, membentuk karakter mandiri, meningkatkan ketakwaan, dan melatih keberanian dalam berdakwah.

Selengkapnya

This will close in 0 seconds