DakwahDPP LDII

LDII Perkuat SDM, Tiga Warga Raih Gelar Profesor

Sebagai lembaga dakwah yang aktif mendorong kemajuan peradaban, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) terus berupaya menjadikan Islam sebagai rahmatan lil alamin.

Tidak hanya bergerak dalam penyebaran nilai-nilai agama, LDII juga membuktikan komitmennya dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM).

Hal ini tercermin dari keberhasilan tiga warganya meraih gelar akademik tertinggi, yaitu guru besar, di bidang ilmu masing-masing.

Ketua Umum DPP LDII, KH Chriswanto Santoso, menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian ini.

“Kami sangat bersyukur atas prestasi ini. Tiga warga LDII berhasil menjadi profesor di Universitas Sebelas Maret (UNS) dan Universitas Hasanuddin. Kompetensi mereka merupakan aset besar bagi bangsa sekaligus kontribusi nyata LDII untuk masyarakat Indonesia,” ungkapnya.

Ketiga profesor tersebut adalah Prof. Dr. Drs. Sutrima, M.Si, yang meraih gelar di bidang Analisis pada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Universitas Sebelas Maret (UNS); Prof. Dr. dr. Siti Maisuri Tadjuddin Chalid, Sp.OG., SubSp. KFm., yang mengkhususkan diri dalam Bidang Fetomaternal pada Fakultas Kedokteran, Universitas Hasanuddin; serta Prof. Ir. Ary Setyawan, M.Sc, Ph.D, yang menekuni bidang Konstruksi Jalan di Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret (UNS).

KH Chriswanto menjelaskan bahwa LDII tidak hanya mencetak kader dakwah melalui pondok pesantren dan majelis taklim, tetapi juga membina SDM unggul di perguruan tinggi.

“Sebagai contoh, Prof. Maisuri Tadjuddin Chalid adalah salah satu hasil pembinaan Pondok Pesantren Mahasiswa (PPM). PPM kini hadir di berbagai kota dan menghasilkan generasi yang menggabungkan profesionalisme dengan moral agama,” tambahnya.

Menurutnya, kehadiran para guru besar ini memungkinkan dakwah LDII menjangkau berbagai bidang ilmu secara lebih luas.

“Dengan fondasi agama yang kokoh, kita dapat mengintegrasikan profesionalitas dan moral keagamaan untuk membangun kesejahteraan umat,” ujarnya.

BACA JUGA:  Ponpes Taufiqurrohman LDII Muba Gelar Gotong Royong: Implementasi Karakter Luhur

Para guru besar ini juga berperan sebagai Dewan Pakar LDII yang memberikan arahan strategis terhadap berbagai program organisasi.

SDM Berkualitas untuk Kemajuan Bangsa

Ketua DPP LDII sekaligus Guru Besar Bioteknologi Tanaman IPB, Prof. Sudarsono, turut memberikan apresiasi atas pencapaian tersebut.

“Keberhasilan ini membuktikan kompetensi dan profesionalitas warga LDII di dunia akademik,” ucapnya.

Ia menekankan bahwa capaian ini tidak lepas dari pembinaan LDII yang berlandaskan prinsip kerja Bener – Kurup – Janji, yakni integritas dan profesionalitas.

Prof. Sudarsono menegaskan pentingnya peran LDII dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.

“Kami terus mendorong dosen LDII untuk aktif dalam penelitian dan pengabdian masyarakat agar mereka dapat mencapai karier akademik tertinggi,” jelasnya.

Namun, ia mengingatkan bahwa jabatan guru besar adalah awal dari tanggung jawab besar.

“Para profesor LDII harus tetap produktif, menjadi teladan bagi dosen muda, dan berkontribusi positif baik di lingkungan akademik maupun masyarakat,” imbuhnya.

Dukung SDG 4: Pendidikan Bermutu

Program pembinaan SDM LDII juga sejalan dengan tujuan Sustainable Development Goals (SDG) nomor 4, yang menitikberatkan pada pendidikan berkualitas, inklusif, dan berkesetaraan.

LDII berkomitmen menciptakan peluang belajar sepanjang hayat yang dapat diakses semua kalangan.

“Dengan pembinaan yang berkelanjutan, kami berharap semakin banyak warga LDII yang mampu berkontribusi di dunia pendidikan, baik secara nasional maupun internasional,” tutup Prof. Sudarsono.

admin

LDII PC Soreang turut memasifkan publikasi pemberitaan positif dan nyata seputar LDII sebagai ormas Islam yang hadir di tengah-tengah masyarakat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *