Kabar Baik:

Perbandingan Bahaya Rokok Konvensional dan Vape: Efek, Bahan Toksik, dan Persamaan

Perbandingan Bahaya Rokok Konvensional dan Vape: Efek, Bahan Toksik, dan Persamaan

Perbandingan Bahaya Rokok Konvensional dan Vape: Efek, Bahan Toksik, dan Persamaan—Meskipun vape sering dianggap sebagai alternatif yang lebih aman dibandingkan rokok konvensional, keduanya memiliki bahaya kesehatan yang serius.

Perbandingan Bahaya Rokok Konvensional dan Vape: Efek, Bahan Toksik, dan Persamaan

Rokok konvensional menghasilkan nikotin dengan membakar tembakau, sedangkan vape memanaskan cairan yang mengandung nikotin. Baik rokok maupun vape, keduanya menyebabkan kecanduan dan kerusakan paru-paru. Efek jangka pendek dari keduanya termasuk iritasi saluran napas, sementara efek jangka panjang dapat menyebabkan penyakit kronis seperti kerusakan paru-paru, jantung, hingga kanker.

Selain itu, rokok konvensional mengandung bahan kimia berbahaya seperti nikotin, glikol, formaldehida, dan logam berat. Vape, meskipun tidak menghasilkan TAR atau karbon monoksida, tetap mengandung bahan kimia berbahaya lainnya seperti formaldehida, amonia, dan kadmium.

Baik rokok maupun vape sama-sama mengandung nikotin dan zat karsinogenik yang dapat memicu kanker, namun perbedaan utama terletak pada proses penggunaannya. Rokok konvensional dibakar, sementara vape dipanaskan, yang mengakibatkan perbedaan pada jenis bahan kimia yang dihasilkan.

KeteranganRokok KonvensionalRokok Elektrik (Vape)
ProsesRokok yang menghasilkan nikotin dengan membakar tembakau.Vape menghasilkan nikotin dengan memanaskan cairan di dalam alat.
Efek Jangka PendekKecanduanKecanduan, kerusakan paru
Efek Jangka PanjangKerusakan paru, gangguan jantung, impotensi, kanker, hingga kematian.Kerusakan paru, gangguan jantung, dan masih terus diteliti.
Bahan ToksikNikotin, glycol, gliserol, aldehyde, formaldehyde, acrolein, otoluidine, 2-naphthylamine, logam berat, PM/UFP.Nikotin, TAR, karbon monoksida, benzena, formaldehyde, amonia, kadmium.
EfekAdiksi, iritasi saluran napas dan paru, inflamasi paru, karsinogen, jantung sistemik, kerusakan sel.Adiksi, penyakit paru, emfisema, kanker, gangguan paru, jantung, napas pendek, iritasi mata, gagal ginjal.
PersamaanMengandung nikotin, berbahan karsinogenik (menyebabkan kanker), berbahan toksik.Mengandung nikotin, berbahan karsinogenik (menyebabkan kanker), berbahan toksik.
PerbedaanMenghasilkan TAR dan residu tembakau seperti karbon monoksida (CO) karena dibakar.Tidak memiliki TAR atau residu tembakau seperti CO karena tidak dibakar.

Perbandingan Bahaya Rokok Konvensional dan Vape: Efek, Bahan Toksik, dan Persamaan

Dan menyoal akan bahaya dari rokok serta vape, belum lama ini LDII Cileungsi menggelar penyuluhan bagi generasi muda LDII.

PC LDII Kecamatan Cileungsi menggelar penyuluhan bagi generasi muda yang bertajuk ‘Bahaya Rokok, Vape, dan Sejenisnya’ di Masjid Al-Aziziyah, Pasirangin, Kecamatan Cileungsi, pada Minggu (22/9).

Utusan Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Yudi Agustiana, menjelaskan bahwa rokok merupakan benda yang berisi tembakau atau bahan lain yang digunakan dengan cara dihisap, sedangkan vape adalah cairan yang diuapkan kemudian dihisap oleh penggunanya.

“Baik rokok maupun vape, keduanya sama berbahayanya dan dapat menimbulkan kerusakan pada tubuh, baik bagi perokok aktif maupun pasif, seperti kerusakan paru-paru, iritasi pernapasan, gagal ginjal, dan lain sebagainya,” jelasnya.

Menurut Yudi, dampak merokok bisa dirasakan dalam jangka pendek maupun jangka panjang.

“Jangka pendeknya, yang pasti, rugi secara ekonomi karena mengeluarkan uang untuk membeli sebungkus rokok. Semakin kecanduan, seorang perokok bisa menghabiskan lebih dari satu bungkus rokok, yang nilainya lebih dari dua liter beras. Dan jangka panjangnya adalah dapat merusak paru-paru sedikit demi sedikit hingga akhirnya menyebabkan penyakit paru kronis. Bukan hanya bagi perokok aktif, tetapi juga perokok pasif, yaitu orang yang turut menghirup asap rokok,” ujar Yudi.

Yudi juga berpesan bahwa generasi penerus harus memperkuat pemahaman agama dan bisa memilah mana yang baik dan mana yang mudarat.

“Rokok atau vape termasuk hal yang merugikan. Oleh karena itu, harus dihindari.”

Sementara itu, Ketua PC LDII Cileungsi, H. Rasyid Husein, mengungkapkan bahwa program penyuluhan ini merupakan bagian dari komitmen LDII dalam melakukan pembinaan generasi penerus dengan mempraktikkan 29 karakter luhur.

“Kegiatan pengajian remaja dan penyuluhan ini adalah bagian dari program kami. Selain mengkaji Al-Qur’an dan Al-Hadits, kami juga memberikan bekal penyuluhan kepada remaja. Kebetulan kali ini kami mengangkat materi tentang bahaya rokok, vape, dan sejenisnya. Kami ingin para generasi muda LDII menjaga diri mereka sebaik mungkin dari hal-hal negatif,” tutur pria yang akrab disapa Husein. (Lines Bogor)

admin

LDII SOREANG menyajikan informasi dan berita terkini yang berkolaborasi dengan FORSGI, SENKOM, Persinas ASAD, dan LDII seluruh Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

👍💯✨ Jangan Lewatkan

LDII Situbondo Tingkatkan Ketahanan Pangan dengan Pemanfaatan Lahan Kering Menjadi Produktif

LDII Situbondo Tingkatkan Ketahanan Pangan dengan Pemanfaatan Lahan Kering Menjadi Produktif

LDII Kabupaten Situbondo memberdayakan pemuda melalui program ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan kering menjadi subur dan produktif. Program ini bertujuan memperkuat ekonomi keluarga dan mengembangkan wisata buah di Kota Santri.

Selengkapnya
Metode BCM PC LDII Senen dan TPQ Al-Firdaus

Metode BCM PC LDII Senen dan TPQ Al-Firdaus: Belajar Seru untuk Anak Usia PAUD hingga SD

PC LDII Senen berkolaborasi dengan TPQ Al-Firdaus mengadakan pembelajaran di luar kelas dengan metode Bermain, Cerita, dan Menyanyi (BCM) di Taman Lapangan Banteng. Metode ini memberikan pendekatan Happy Learning bagi anak-anak PAUD hingga SD.

Selengkapnya
Munaqosyah Generasi Penerus LDII Kapanewon Mlati: Membangun Generasi Muda yang Beriman dan Berilmu

Munaqosyah Generasi Penerus LDII Kapanewon Mlati: Membangun Generasi Muda yang Beriman dan Berilmu

PC LDII Kapanewon Mlati menyelenggarakan Munaqosyah Generasi Penerus untuk menumbuhkan kecintaan anak muda terhadap Al-Quran, membentuk karakter mandiri, meningkatkan ketakwaan, dan melatih keberanian dalam berdakwah.

Selengkapnya

This will close in 0 seconds